SHARING HEARING MAHASISWA PMM 2023

Sharing Hearing Mahasiswa PMM 2023 dilaksanakan oleh Himpunan Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian (HIMATIPA) pada Senin, 17 April 2023 Pukul 10.00 WIB. Kegiatan sharing and hearing tersebut dilaksanakan secara daring melalui platform Zoom Meeting dengan dihadiri oleh 35 peserta. Dalam kegiatan Sharing Hearing Mahasiswa PMM 2023 dihadiri oleh Koordinator Program Studi Teknologi Industri Pertanian yaitu Bapak Mojiono, S.TP., MSi dan Koordinator MBKM Program Studi Teknologi Industri Pertanian yaitu Ibu Nurmalisa Lisdayana, S.TP., M.Si.

Kegiatan sharing and hearing ini dilaksanakan sebagai sarana untuk mewadahi mahasiswa Program Studi Teknologi Industri Pertanian yang memiliki ketertarikan terhadap program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Selain itu tahun ini merupakan tahun ketiga untuk mahasiswa Program Studi Teknologi Industri Pertanian mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka dimana dua tahun sebelumnya Program Studi Teknologi Industri Pertanian secara berturut-turut berpartisipasi dalam program ini. Pada tahun lalu, terdapat dua mahasiswa yang mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka yaitu Fahrur Rosi dan Nadia Devita Febrianti, keduanya merupakan mahasiswa Teknologi Industri Pertanian semester 4. Fahrur Rosi dan Nadia Devita Febrianti melaksanakan program Pertukaran Mahasiswa Merdeka selama satu semester di Universitas Lambung Mangkurat yang terletak di Banjarbaru, Kalimantan Selatan.

Sekilas informasi mengenai program Pertukaran Mahasiswa Merdeka, dimana program ini dilaksanakan diawal semester ganjil dan dapat diikuti oleh mahasiswa semester 3, semester 5 dan semester 7. Kegiatan sharing and hearing yang dilaksanakan oleh HIMATIPA ini juga bermaksud untuk memotivasi mahasiswa Teknologi Industri Pertanian lainnya untuk mengikuti program Pertukaran Mahasiswa Merdeka. Berdasarkan pengalaman dari Fahrur Rosi dan Nadia Devita Febrianti banyak benefit yang mereka dapatkan selama mengikuti program tersebut seperti mengenal budaya, makanan maupun adat di Banjarbaru. Harapannya partisipasi mahasiswa Teknologi Industri Pertanian dalam program Pertukaran Mahasiswa Merdeka tetap ada dan kian meningkat.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *