Jaringan Asosiasi Profesi

Organisasi Profesi memiliki lingkungan yang lebih menekankan pada kemandirian dan akuntabilitas, dimana semua pejabat publik, akademisi dan praktisi lainnya, dapat saling berinteraksi dan bertukar pendapat atau informasi, serta pengetahuan secara terbuka dan transparan.

Akademisi dan Praktisi dengan kemampuan intelektual dan aktualisasi melalui keprofesiannya memainkan peranan untuk menghasilkan kepakaran yang kreatif dan inovatif untuk memecahkan permasalahan yang ada dimasyarakat. Keberadaan organisasi profesi sangat berperan dalam mendukung program pendidikan, kerjasama dan pelatihan berdasarkan kompetensi  Prodi TIP UTM. Dengan adanya organisasi profesi, dapat terwujudnya suatu jaringan (networking) berbasis kepedulian terhadap berbagai macam tantangan yang dihadapi oleh sektor agroindustri.

Dosen Program Studi Teknologi Industri Pertanian secara umum terbagi menjadi dua bidang keahlian: Teknologi Pengolahan dan Manajemen Agroindustri.

dosen dosen yang meiliki bidang keahlian teknologi pengolahan bergabung dalam asosiasi profesi PATPI sedangkan dosen dosen yang memiliki keahlian tergabung dalam asosiasi profesi APTA (Asosiasi Profesi Teknologi Agroindustri). dengan bergabungnya dosen dalam asosiasi profesi yang sesuai dengan bidang keahlian tersebut diharapkan :

1. Memperoleh Informasi terkait dengan perkembangan  ilmu dan teknologi untuk pengembangan profesi.

2. Memperoleh sumber-sumber inspirasi tentang topik-topik penelitian yang sedang berkembang pada saat ini.

3. Anggota asosaiasi profesi memungkinkan untuk membangun jaringan untuk

Oleh karena itu Prodi TIP UTM bersama dengan 11 universitas lainnya di Indonesia melakukan pembentukan Asosiasi Profesi Teknologi Agroindustri (APTA) pada kegiatan Deklarasi dan Seminar Nasional APTA yang diselenggarakan pada tanggal 16 Desember 2010 di Auditorium FTP UGM. Anggota APTA telah menyetujui keanggotaan APTA kepada Prodi TIP UTM. Tujuh staf pengajar Prodi TIP UTM yang termasuk dalam keanggotaan  adalah Dr. M. Fuad F.M. STP., MSi, Supriyanto, S.TP., MP, Sri Hastutik, S.Pt, MP, Iffan Maflahah, STP, MS.i, Burhan, STP, MT, Rakhmawati, STP, MT, Banun Dyah P, STP, M.Si