TALENT (Trunojoyo Agroindusrial Technology Event)

 

TALENT (TRUNOJOYO AGROINDUSTRIAL TECHNOLOGY EVENT)

TALENT  adalah  event Mahasiswa Teknologi Industri Pertanian yang  dirancang  dalam  rangka memberikan  kontribusi  intelektual  dan  kontribusi  konkret  terhadap Pengembangan  Agroindustri  Hasil Laut  di  Indonesia khususnya Madura. TALENT  juga merupakan  event  yang didalamnya  terdapat  bermacam macam  rangkaian  kegiatan  yang  bertujuan  untuk  meningkatkan pengetahuan  masyarakat  khususnya  akademisi,  pemerintah  maupun pengusaha. Adapun tema TALENT pada tahun 2017 adalah Optimalisasi Sumber Daya Perikanan dan Kelautan Indonesia Menuju Poros Maritim Dunia 2020.

TALENT 17 sendiri memiliki beberapa tujuan diantaranya mengoptimalkan  potensi  laut  Madura  sebagai  salah  satu  strategi pengembangan  agroindustri  hasil  laut  bertaraf  nasional  dan internasional, mengkaji lebih  dalam tentang pengembangan  Agroindustri Hasil Laut Indonesia khususnya di Madura, memperoleh  strategi  pengembangan  agroindustri  Madura  ditataran nasional dalam bidang kelautan, memperoleh  inovasi  dan  kreativitas  dibidang teknologi  agroindustri untuk pengembangan produk hasil olahan dari hasil laut, mengenalkan  produk  –  produk  hasil  laut  khas  Madura  yang  belum diketahui oleh masyarakat umumnya dan mahasiswa khususnya. Sasaran yang akan dituju pada kegiatan TALENT yaitu stakeholder-stakeholder  Agroindutri  hasil  laut (Industri Pengolahan  Hasil  Laut,  Pemerintah  Kabupaten,  dan  Masyarakat Umum), Mahasiswa UTM, Mahasiswa Luar UTM, siswa SMA sederajat Se Jawa Timur an UMKM Se Madura. Adapun  rangkaian  acara TALENT adalah  Lomba Karya  Tulis  Ilmiah dan Seminar  Awareness  ISO.

  1. Lomba Karya Tulis Ilmiah

Acara  lomba  karya  tulis  ilmiah  (LKTI)  merupakan  serangkaian kegiatan  yang  melibatkan  siswa/siswi  SMA/SMK  se-derajat  di Jawa  Timur  dalam  mengeksplorasi  kemampuan  berpikir  dan menulis  secara  individu  maupun  kelompok.  Kegiatan  ini dilaksanakan  di  Gedung  Graha  Utama,  Universitas  Trunojoyo Madura dengan menampilkan karya 10 Finalis terpilih yang telah di  seleksi  oleh  Tim  Juri.  Adapun  yang  bertindak  sebagai  juri adalah  3  orang  Dosen  Program  Studi  Teknologi  Industri Pertanian, Fakultas Pertanian, Universitas Trunojoyo Madura. panduan LKTI bisa didownload disini

PANDUAN_LKTI_TALENT_2017[1]

2.Seminar Awareness ISO

Acara Seminar Awareness ISO merupakan kegiatan yang bertujuan  untuk  meningkatkan pengetahuan  masyarakat  khususnya  di  akademisi,  pemerintah maupun pengusaha tentang organisasi bertaraf internasional yang bergerak dalam bidang standarisasi. ISO yang diambil dalam kegaitan TALENT 17 adalah ISO 22000 dan ISO 9001. Adapun sasaran kegiatannya ISO adalah mahasiswa Universitas Trunojoyo Madura, PTN/PTS dan masyarakat umum

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *